Husain Apresiasi Kinerja Puskesmas Air Hitam Laksanakan Pemeriksaan Kesehatan Calon Jama’ah Haji

Lampung Barat, KabarSejagat.com – Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Air Hitam, Husain mengapresiasi kinerja Unit Pelaksana Tiknis (UPT) puskesmas Airhitam Melaksanakan pemeriksaan kesehatan Calon Jama’ah Haji di kecamatan Air Hitam, kabupaten Lampung Barat, yang di pimpin oleh Kepala Puskesmas Air Hitam Nurbaiti.S,Kep., dan tim kesehatan. Kamis (30/3/2023).

Dijelaskan DPK Apdesi Air Hitam Husain yang juga sebagai Peratin Sumberalam, sebelum berangkat ke tanah suci Mekkah, para calon jama’ah haji diwajibkan mengikuti pemeriksaan kesehatan untuk memastikan kondisi kesy mereka saat melakukan ibadah nanti, mengingat kondisi di Arab Saudi yang sangat berbeda dengan kondisi di tanah air, baik itu suhu, kelembaban udara, maupun keadaan sosial budayanya.

“Sejumlah perbedaan kondisi itu dapat mempengaruhi bahkan memperburuk keadaan kesehatan para jama’ah haji nantinya, pemeriksaan kesehatan calon jama’ah haji ini dilakukan dalam tahap pertama dilaksanakan di Puskesmas Air Hitam, dan dimaksudkan untuk mengetahui status kese hatan setiap calon jamaah haji sebagai penyaring awal,” terangnya.

Pihaknya,mengapresiasi kinerja team kesehatan UPT Puskesmas Air Hitam atas pelaksanaan pemeriksaan kesehatan para calon jamaah haji sekecamatan air hitam.

” Saya berharap kepada bu kapus puskesmas air hitam agar memberikan pelayanan kesehatan yang serius kepada para calon jamaah haji ini, Kalau perlu berikan no HP WA petugas medis yg bisa di hub ungi para calon jamaah, Kalau ada kendala kesehatan bagi mereka. Maka bisa cepat menghubungi petugas team kesehatan puskesmas air hitam,” tegasnya.

Sementara Kepala Puskesmas Air Hitam Nurbaiti Mengatakan tujuan pemeriksaan kesehatan ini, untuk melihat kondisi kesehatan para calon jama’ah haji, dan adapun pemeriksaan yang dilakukan adalah pemeriksaan fisik, pengecekan status imunisasi covid, pemeriksaan TB, BB, LIngkar perut, Skrining Kesehatan, Skring Jiwa, dan Pemeriksaan Laboratorium.

BACA JUGA :  Bupati Parosil Serahkan SK 256 Tenaga Kontrak Daerah Bidang Kesehatan

“Pemeriksaan kesehatan ini dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 29 sampai 30, dan jumlah jama’ah calon haji berjumlah 79 Jama’ah, yang hadir hari ini 77 Jama’ah, sedangkan dua orang belum bisa hadir di karenakan ada kepentingan lain,” pungkasnya. (Kodri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *